Pelatih kenamaan asal Inggris, John Herdman yang resmi diperkenalkan PSSI pada 13 Januari 2026 lalu, kini menatap tantangan besar pertamanya di ASEAN Championship 2026.
Ajang yang akan berlangsung mulai 24 Juli hingga 28 Agustus 2026 nanti diprediksi menjadi pembuktian awal kualitas Herdman.
Baca Juga: Cerita John Herdman, Pelatih Baru Timnas Indonesia yang Mulai Berkarir Sejak Usia 17 Tahun
Sebagai sosok yang pernah membawa Kanada ke Piala Dunia, publik menaruh harapan besar agar ia mampu memutus tren “spesialis posisi kedua” bagi Indonesia dalam turnamen regional ini.
Berdasarkan hasil undian di Jakarta pada 15 Januari lalu, Indonesia tergabung dalam Grup A bersama rival bebuyutan sekaligus juara bertahan. Yaitu, Vietnam, Singapura, dan Kamboja. Serta pemenang babak kualifikasi (Brunei Darussalam atau Timor Leste).
Pembuktian John Herdman dan Target Juara ASEAN Championship 2026
John Herdman menegaskan bahwa visinya yaitu membangun “Garuda Baru”. Ia telah memulai evaluasi terhadap kegagalan Indonesia di fase kualifikasi Piala Dunia sebelumnya. Bahkan sudah menjalin komunikasi awal dengan sekitar 60 pemain nasional.
Baca Juga: Jay Idzes hingga Kevin Dicks Beri Dukungan pada John Herdman, Target 8 Besar Piala Asia 2027
“Fakta bahwa Indonesia belum pernah mengangkat trofi ini adalah motivasi tambahan. Ini peluang untuk mengukir sejarah baru,” ujar Herdman saat sesi pengundian grup.
Pengamat sepak bola M Kusnaeni menilai target juara sebagai hal yang realistis, namun penuh tantangan. Menurutnya, Herdman perlu beradaptasi dengan kultur sepak bola Asia Tenggara, dan kemungkinan keterbatasan pemanggilan pemain yang merumput di Eropa. Mengingat jadwal turnamen yang tidak sepenuhnya masuk dalam kalender FIFA.
Namun, optimisme raih juara ASEAN Championship 2026 tetap membubung tinggi. Hal ini seiring dengan pendekatan dan komunikasi intens yang mulai diterapkan oleh sang pelatih.
Baca Juga: PSSI Bocorkan Lawan Indonesia di FIFA Series 2026, Ujian Perdana John Herdman
Sebelum terjun ke kompetisi resmi ASEAN, Herdman akan menjalani debutnya di pinggir lapangan pada ajang FIFA Series di Jakarta, Maret 2026 mendatang.
Laga tersebut akan menjadi uji coba krusial untuk mengukur sejauh mana para pemain mampu menyerap filosofi permainan yang diusung mantan pelatih Toronto FC tersebut. (Revi/R3/HR-Online/Editor: Eva)

2 hours ago
4

















































