Perbandingan Investasi Emas vs Deposito dari Beberapa Faktor

1 hour ago 3

Investasi emas vs deposito sering membuat banyak orang merasa bingung ingin memilih atau mengutamakan yang mana. Keduanya investasi ini memang bisa memberikan keuntungan besar di masa mendatang sehingga banyak yang memilihnya. Berikut akan kita bahas perbandingan antara instrumen emas dan deposito dari beberapa hal.

Baca Juga: Emas Antam Tembus 3 Juta, Faktor Geopolitik dan Pelemahan Rupiah

Investasi Emas vs Deposito, Mana yang Lebih Menguntungkan

Berinvestasi emas dan deposito memang menjadi pilihan bagi banyak orang termasuk investor pemula. Namun tidak sedikit orang yang masih bingung ketika harus memilih salah satu dari keduanya. Untuk menentukannya, ada beberapa hal yang menjadi pembanding antara keduanya seperti berikut:

Peluang Keuntungan

Melihat peluang keuntungannya, emas menawarkan peluang keuntungan yang lebih tinggi karena nilainya cenderung naik seiring waktu. Meskipun harganya bisa mengalami fluktuasi dalam jangka pendek namun tren jangka panjangnya cenderung mengalami kenaikan. Karena itu logam mulia satu ini tentunya cocok bagi orang yang ingin berinvestasi jangka panjang.

Baca Juga: Mengenal Bursa Kripto ICEXL dan Potensinya di Pasar Aset Digital

Deposito sendiri menawarkan keuntungan yang lebih stabil namun  lebih rendah daripada potensi keuntungan logam mulia. Investor pun bisa melihat dengan jelas nominal keuntungan yang bisa didapatkan pada periode tertentu. Sehingga investor juga bisa mengetahui keuntungannya sejak awal, berbeda jika memilih emas.

Likuiditas

Likuiditas juga bisa menjadi salah satu faktor pembanding investasi emas vs deposito yang penting diperhatikan. Emas memiliki likuiditas yang cukup tinggi sehingga pastinya lebih menguntungkan bagi para investor. Investor bisa menjualnya kapan saja sesuai dengan keinginan karena tidak ada ikatan waktu yang harus dipatuhi.

Berbeda dengan investasi logam mulia emas, deposito justru memiliki likuiditas yang lebih terbatas. Sebab investor hanya bisa menarik dana yang telah mereka dapatkan saat sudah jatuh tempo. Jika mengambil dana sebelum waktunya, investor bahkan bisa mendapatkan penalti yang pastinya cukup merugikan.

Reaksi Pada Inflasi

Perbandingan investasi emas vs deposito selanjutnya yaitu tentang reaksinya terhadap inflasi. Saat terjadi inflasi, investasi logam mulia ini tidak akan terlalu terpengaruh karena memiliki korelasi positif dengan inflasi. Ketika terjadi inflasi, harga logam mulia ini cenderung akan naik sehingga tidak akan menimbulkan kerugian besar.

Pada investasi deposito nilainya bisa tergerus karena inflasi yang terjadi selama periode yang terkait. Di awal investasi, nilai bunganya mungkin akan terasa besar namun saat jatuh tempo nilainya menjadi merosot. Hal tersebut tentu saja bisa memberikan masalah tersendiri yang cukup merugikan bagi para investor.

Baca Juga: Memahami Penawaran Umum Obligasi Berikut Jenis-jenisnya

Investasi emas vs deposito sebenarnya sama-sama menguntungkan meskipun tetap ada sedikit perbedaan antara keduanya. Emas lebih unggul dalam hal peluang keuntungan, likuiditas, serta ketahannya terhadap inflasi. Sementara itu deposito lebih unggul dalam hal kestabilan pendapatan dan keamanan. Karena itu bagi yang bingung memilih investasi emas atau deposito bisa menyesuaikan dengan prioritas masing-masing. (R10/HR-Online)

Read Entire Article
Perayaan | Berita Rakyat | | |