Ranty Maria dan Rayn Wijaya Resmi Menikah dengan Konsep Pernikahan Outdoor

3 hours ago 5

Kabar bahagia datang dari dunia selebriti Indonesia dimana pasangan muda Ranty Maria dan Rayn Wijaya resmi menikah pada Senin, 26 Januari 2026. Pernikahan keduanya berjalan khidmat, dihadiri keluarga dan sahabat terdekat mempelai. Ranty dan Rayn akhirnya sukses mengikat janji suci pernikahan setelah mereka berpacaran selama kurang lebih 6 tahun lamanya. 

Baca Juga: Jejak Karier Vokalis Element Lucky Widja Semasa Hidupnya

Ranty Maria dan Rayn Wijaya Resmi Menikah Berawal dari Cinta Lokasi

Waktu 6 tahun memang sudah cukup lama untuk keduanya saling mengenal. Sekedar informasi, jalinan asmara dua selebriti papan atas tanah air ini mulai terjalin sejak terlibat dalam proyek sinetron yang sama. Kala itu, mereka terlibat dalam sinetron Cahaya Terindah yang tayang di salah satu TV Swasta Nasional tahun 2019 silam. 

Berawal dari lokasi syuting inilah muncul benih-benih cinta di antara mereka. Namun, keduanya baru resmi  menunjukkan ke publik pada tahun 2021 lalu. Sementara itu, publik pun begitu mendukung hubungan asmara pemeran wanita Heart Series tersebut. Banyak yang menilai sosok Rayn Wijaya sangat cocok untuk bersanding dengan Ranty. Tak heran, mereka mendapat julukan couple goals dari kalangan penggemar. 

Konsep Pernikahan Outdoor

Ranty Maria dan Rayn Wijaya resmi menikah dengan konsep pernikahan outdoor. Upacara pemberkatan sendiri tepat terselenggara pukul 14.30 WIB dan berlanjut dengan resepsi jam 17.30 WIB. Keduanya tampak bahagia dan langsung membagikan kabar pernikahan mereka di media sosial Instagram masing-masing.

Baca Juga: Manohara Dapat Teror dari Pinjol hingga Ancaman Penyebaran Data Pribadi

Momen pernikahan itu sendiri dilangsungkan di Bali. Bahkan menariknya, acara istimewa ini tersiar live lewat channel YouTube Ranty Maria. Penggemar setianya pun begitu antusias mengikuti sepanjang acara. Mereka ikut merasakan atmosfer kebahagiaan dan memberikan respon selamat atas pernikahan dua selebriti tersebut.

Pamer Cincin di Instagram

Seolah tak ingin melewatkan momen begitu saja, Ranty Maria dan Rayn Wijaya juga membagikan potret mereka ketika pamer cincin pernikahan. Dengan balutan busana pengantin serba putih, keduanya tampak serasi berjalan. Sementara itu, tampak Rayn begitu bangga memamerkan cincin pernikahannya kepada para tamu yang hadir. 

Sedangkan, sambil memegang bunga mawar putih, Ranty pun tak kalah bahagia. Ia beberapa kali tersenyum melihat tingkah kocak sang suami saat pamer cincin tersebut. Atmosfer kebahagiaan pun mencapai puncaknya tatkala keduanya berciuman mesra di depan tamu yang langsung diiringi tepuk tangan meriah dari para sahabat. 

Momen Pernikahan Bertabur Bintang 

Pernikahan outdoor Ranty Maria dan Rayn Wijaya tersebut menjadi sorotan karena banyak menghadirkan bintang papan atas tanah di barisan tamu. Mereka hadir menyaksikan pernikahan yang berlatar pemandangan indah laut Bali ini. Sederet selebriti ini antara lain Luna Maya, Maxime Bouttier, Yuki Kato, Harris Virzha dan juga sang istri Haviza Devi Anjani. Selain itu, tampak hadir Kenny Austin dan Amanda Manopo yang ikut menyaksikan pernikahan dua sejoli tersebut. 

Baca Juga: Selebgram Fujianti Utami Punya Target Menikah Tahun Ini, Tapi Belum Ada Jodohnya

Pernikahan Ranty Maria dan Rayn Wijaya benar-benar mengundang decak kagum para tamu yang hadir. Meski tampak sederhana, namun suasana haru dan khidmat begitu terasa. Momen pernikahan Ranty Maria dan Rayn Wijaya sukses menjadi babak baru dalam kisah cinta mereka. Publik pun berharap agar keduanya langgeng hingga maut memisahkan. (R10/HR-Online)

Read Entire Article
Perayaan | Berita Rakyat | | |