The Bride! Film Gotik Maggie Gyllenhaal dengan Nuansa Punk dan Pemberontakan

2 hours ago 3

The Bride! adalah film kejahatan gotik Amerika yang akan datang. Film Amerika ini ditulis, diproduksi bersama, dan disutradarai oleh Maggie Gyllenhaal. Ceritanya terinspirasi dari Bride of Frankenstein (1935) karya James Whale yang berakar pada novel Frankenstein karya Mary Shelley. Warner Bros. Pictures akan merilis di Amerika Serikat pada 6 Maret 2026 nanti.

Baca Juga: Project Hail Mary, Film Sci-Fi Epik dari Amazon MGM Studios

The Bride! Tampilkan Sisi Liar Pengantin Frankenstein di Chicago 1930-an

Berlatar Chicago era 1930-an, makhluk Frankenstein yang kesepian meminta bantuan Dr. Euphronious untuk menciptakan pendamping. Mereka menghidupkan kembali seorang perempuan muda yang terbunuh dan lahirlah The Bride. Kebangkitan ini memicu romansa berbahaya dan menarik perhatian polisi. Dampaknya meluas menjadi pembunuhan, kerasukan, serta gerakan budaya radikal dengan kisah cinta terlarang yang liar.

Trailer

Permohonan putus asa membuka trailer film ini. Trailernya rilis pada Jumat (16/1/2026) lalu. Seorang wanita bersuara parau meminta pertolongan. Ia menolak takdir yang menimpanya. Nuansa muram langsung terasa sejak awal.

Wajah pucat Jessie Buckley terbangun di sebuah laboratorium. Ia adalah jenazah yang diangkat dari kubur dan dihidupkan kembali. Tujuannya hanya satu, menjadi pasangan monster ciptaan Frankenstein yang diperankan Christian Bale. Kebangkitannya menjadi awal kekacauan.

Wanita itu tidak hanya hidup kembali sebagai pendamping. Namun, ia menjalani kehidupan penuh kegilaan dengan senjata api dan kejaran polisi. Visual film tampil liar dengan nuansa pemberontakan dan sentuhan punk. Di akhir trailer, ia menolak sebutan Pengantin Frankenstein. Bahkan sang pengantin menegaskan ia sebagai The Bride.

The Bride! menjadi penanda kembalinya Maggie Gyllenhaal sebagai sutradara. Ia terakhir menyutradarai The Lost Daughter pada 2021. Dalam konferensi pers daring Warner Bros pada 14 Januari 2026, Gyllenhaal membagikan sejumlah fakta film ini. 

Ada Tato di Balik Film

Ada cerita menarik di balik ide Maggie Gyllenhaal menggarap film ini. Setelah The Lost Daughter, ia mulai memikirkan proyek selanjutnya. Hingga suatu hari ia menghadiri sebuah acara. Di sana, ia melihat seseorang dengan tato The Bride of Frankenstein di sekujur lengannya.

Tato tersebut langsung menarik perhatiannya. Saat itu banyak tawaran ide dan IP datang kepadanya. Namun tak satu pun terasa cocok. Sampai akhirnya tato itu memicu pertanyaan sederhana dalam benaknya.

Baca Juga: Practical Magic 2 Resmi Disiapkan, Sekuel Fantasi Romantis Tayang 2026

Maggie lalu kembali menonton film klasik Bride of Frankenstein (1935). Ia terpukau dengan penampilan Elsa Lanchester sebagai sang pengantin. Menurutnya, karakter tersebut memiliki daya tarik yang luar biasa. Ada sesuatu yang kuat dan mengesankan dari sosoknya.

Namun ada satu hal yang mengejutkannya. Maggie menyadari bahwa karakter Bride of Frankenstein tidak berbicara. Temuan ini terus mengusik pikirannya. Ia merasa ada ruang cerita yang belum digali.

Ia kemudian tertarik pada keinginan monster Frankenstein untuk memiliki pasangan. Maggie ingin menyorot sudut pandang sang pengantin. Bagaimana jika perempuan itu hidup kembali dengan kehendaknya sendiri. Ia memiliki kebutuhan, agenda, keinginan, dan ketakutannya sendiri.

Pemeran

Jessie Buckley membintangi film The Bride! sebagai The Bride. Christian Bale memerankan monster Frankenstein. Annette Bening tampil sebagai Dr. Euphronius. Sementara itu, sosok yang mengisi peran lain diantaranya Peter Sarsgaard sebagai detektif, Jake Gyllenhaal sebagai Ronnie Reed, dan Penélope Cruz sebagai Myrna.

Julianne Hough dan John Magaro mengisi deretan pemeran pendukung. Nama lain yang juga  terlibat antara lain Jeannie Berlin dan Linda Emond. Louis Cancelmi serta Matthew Maher turut memperkuat jajaran cast. Zlatko Burić juga menjadi bagian dari film ini.

Proses Produksi

Pengembangan film ini pertama kali dilaporkan pada Agustus 2023. Production Weekly menyebut proyek ini sebagai remake Bride of Frankenstein (1935). Saat itu film dikaitkan dengan Netflix dan digarap Maggie Gyllenhaal. Mereka sudah mengumumkan nama Penélope Cruz, Christian Bale, dan Peter Sarsgaard s sejak awal.

The Bride! menjadi film panjang kedua dengan Maggie Gyllenhaal sebagai penulis sekaligus sutradara. Pada Januari 2024, Warner Bros. Pictures resmi mengambil alih produksi. Annette Bening bergabung bersama Jessie Buckley sebagai bintang utama. Christian Bale, Penélope Cruz, dan Peter Sarsgaard juga tetap terlibat sejak tahap awal.

Pada Maret 2024, Julianne Hough bergabung sebagai pemeran. Sebulan kemudian, John Magaro dan Jeannie Berlin ikut masuk dalam jajaran cast. Jake Gyllenhaal juga menyusul pada Juni 2024. Ia bahkan mengonfirmasi keterlibatannya secara terbuka.

Pada Agustus 2024, Netflix resmi meninggalkan proyek ini. Warner Bros melalui Michael De Luca dan Pamela Abdy kemudian menanggung pembiayaan penuh. Perbedaan visi lokasi syuting menjadi salah satu alasan keluarnya Netflix. Total biaya produksi dan pemasaran melampaui 100 juta dolar AS.

Proses Syuting

Proses syutingnya mulai pada 4 Maret 2024 silam di New York City. Peter Sarsgaard menyebut film ini memiliki adegan musikal besar. Sinematografer Lawrence Sher menggunakan kamera digital bersertifikasi IMAX. Ini menjadi kolaborasi pertamanya dengan Maggie Gyllenhaal.

Pada Januari 2025, mereka melaporkan anggaran film sebesar 80 juta dolar AS. Angka ini lebih rendah dari estimasi saat masih berada di bawah Netflix. Seluruh proses produksi berfokus terhadap kebebasan kreatif sutradara. Warner Bros memberi dukungan penuh terhadap visi film ini.

Baca Juga: Spider-Man: Brand New Day, Film Aksi Superhero yang Kembali Mengikuti Kisah Peter Parker

Tahap pascaproduksi film The Bride! rampung dengan proses penyuntingan oleh Dylan Tichenor. Hildur Guðnadóttir menggarap musik film ini. Ia menggantikan Jonny Greenwood yang sebelumnya sebagai komposer. Pergantian ini terjadi selama proses pascaproduksi berlangsung. The Bride! bakal rilis di Amerika Serikat pada 6 Maret 2026. Film ini akan tayang dalam format IMAX. Sebelumnya, sempat ada informasi jadwal rilisnya adalah pada 3 Oktober 2025 lalu. Namun, ada perubahan terkait tanggal tersebut dan kemudian ada pergantian lagi dari rencana awal 26 September 2025. (R10/HR-Online)

Read Entire Article
Perayaan | Berita Rakyat | | |