Langkah Mudah Merekam Layar di HP Vivo, Praktis dan Cepat

5 hours ago 2

Umumnya, opsi rekam layar merupakan fitur yang terdapat pada HP Vivo keluaran terbaru. Dalam hal ini, pengguna dapat melakukan perintah untuk merekam layar di HP Vivo secara mudah dan sederhana. Bahkan, setiap produk smartphone Vivo seri terbaru, memiliki beberapa langkah praktis yang bisa dilakukan untuk merekam layar, tanpa bantuan aplikasi tambahan. 

Baca Juga: Langkah Mudah Menggandakan Aplikasi di HP Vivo

Cara Merekam Layar di HP Vivo Tanpa Aplikasi Tambahan

Dalam praktiknya, fitur rekam layar di HP Vivo dapat menangkap seluruh pergerakan pada layar. Pengguna dapat mengakses hasil perekaman yang berbentuk video. Biasanya, video hasil perekaman layar dapat terlihat pada menu Albums. Berikut beberapa cara untuk merekam layar, tanpa menggunakan aplikasi tambahan. 

Pengguna OS Funtouch 9 ke Bawah

Bagi pengguna Vivo dengan OS Funtouch 9 kebawah, fitur rekam layar dapat ditemukan pada homescreen. Caranya, swipe up atau usap layar ke atas dengan menggunakan satu jari saja.

Selanjutnya, akan muncul beberapa menu seperti “Control Center”. Pilih menu tersebut dan klik opsi “S-Capture”.

Secara otomatis, pengguna akan menemukan menu yang melayang pada homescreen. Setelah itu, pengguna dapat langsung merekam layar di HP Vivo dengan menekan tombol “Start Recording”.

Sebagai catatan, saat perekaman layar mulai berjalan, pengguna dapat melakukan jeda pada perekaman. Hal ini dapat dilakukan dengan menekan ikon “Pause”. 

Jika perekaman layar sudah selesai, klik tombol “Stop”. Setelah itu, pengguna akan mendapatkan notifikasi yang menyatakan bahwa rekam layar berhasil dilakukan dan tersimpan di memori. 

Klik notifikasi tersebut untuk melihat hasil rekaman. Selain itu, pengguna juga dapat melihat hasil rekam layar secara langsung melalui menu Albums. 

Pengguna OS Funtouch 10 ke Atas

Sebenarnya, terdapat perbedaan yang mencolok terkait penggunaan HP Vivo dengan OS Funtouch 10 ke atas dan OS Funtouch 9 ke bawah. Bagi pengguna Vivo dengan OS Funtouch 10 ke atas, fitur perekam layar dapat dipraktekkan menggunakan langkah-langkah yang tak kalah mudah. 

Caranya, swipe up atau usap layar ke atas dengan menggunakan satu jari. Lakukan hingga muncul Quick Menu dari HP Vivo masing-masing. Jika sudah, cari dan klik menu “Screen Recording” untuk merekam layar di HP Vivo.

Selanjutnya, pengguna akan menuju halaman pengaturan dari menu tersebut. Di sana, pengguna dapat mengatur beberapa opsi seperti Disable notification recording, Display touch trajectory, Picture quality, dan Record sound. Sesuaikan pengaturan tersebut, sesuai dengan preferensi masing-masing. 

Baca Juga: Cara Cek LCD Vivo untuk Mengetahui Kondisi Layar pada Ponsel

Jika sudah, pengguna dapat langsung menikmati fitur perekam layar dengan menekan tombol Start Screen Recording”. Tombol tersebut akan terlihat melayang di layar ponsel. 

Seperti sebelumnya, pengguna akan menemukan ikon “Pause” yang berfungsi untuk melakukan jeda pada perekaman. Selain itu, ada pula ikon “Stop” yang berguna untuk mengakhiri perekaman pada menu Start Screen Recording. 

Sebagai catatan, hasil rekaman pada layar akan muncul pada bilah notifikasi. Pengguna dapat menekan notifikasi tersebut untuk melihat hasil perekaman. Jika menginginkan hasil rekaman layar secara keseluruhan, pengguna dapat mengakses menu Albums yang terdapat pada HP Vivo masing-masing. 

Rekomendasi Fitur Perekam Layar Menggunakan Aplikasi Tambahan

Selain memanfaatkan fitur bawaan, pengguna juga dapat merekam layar di HP Vivo dengan menggunakan aplikasi pihak ketiga. Salah satu aplikasi yang recommended adalah Screen Recorder, Video Recorder – Vidma Recorder.

Aplikasi Screen Recorder tersebut memungkinkan pengguna untuk melakukan perekaman layar dengan menggunakan facecam. Dalam hal ini, pengguna dapat melakukan perekaman layar secara bebas tanpa root. 

Aplikasi Screen Recorder, Video Recorder – Vidma Recorder menawarkan berbagai fitur yang cukup beragam. Salah satu fitur unggulannya adalah brush tool.

Sebagai catatan, pengguna dapat menginstall beberapa aplikasi perekam layar lainnya secara gratis melalui Google Play Store. Beberapa di antaranya seperti aplikasi Super Screen Recorder dan ADV Screen Recorder.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Sinar Inframerah di HP Vivo dengan Mudah

Merekam layar di HP Vivo dapat dipraktekkan dengan sederhana berkat adanya fitur bawaan yang lebih praktis dan mudah untuk diakses. Melalui beberapa langkah sederhana, pengguna dapat merekam berbagai aktivitas di layar tanpa menggunakan aplikasi tambahan. Namun, jika menginginkan fitur perekam layar secara lengkap, tidak ada salahnya untuk mengakses aplikasi pihak ketiga melalui Google Play Store. (R10/HR-Online)

Read Entire Article
Perayaan | Berita Rakyat | | |