Reza Gladys Akhirnya Tanggapi Permintaan Lolly Terkait Penangguhan Penahanan Nikita Mirzani

1 day ago 6

Dokter sekaligus pengusaha Reza Gladys akhirnya memberikan tanggapan terkait permintaan Laura Meizani atau Lolly yang mengajukan penangguhan penahanan Nikita Mirzani, ibundanya.

Permintaan tersebut disampaikan melalui unggahan Instagram akun Nikita Mirzani pada 4 Maret 2024, tepat satu hari saat sang artis dan asistennya, Mail Syahputra ditahan polisi, terkait laporan pemerasaan oleh Reza Gladys.

Baca Juga: Dipenjara Terkait Dugaan Kasus Pemerasan, Begini Kondisi Terbaru Nikita Mirzani

Reza sendiri mengatakan bahwa dirinya tidak merasa keberatan dengan permintaan Laura untuk membebaskan sang ibu dari penahanan.

Meski Reza mengaku dirinya merasa tak mempermasalahkan permintaan Lolly, namun ia tidak mengetahui adanya permohonan penangguhan dari putri Nikita Mirzani tersebut.

“Oh, aku enggak tahu (ada permohonan penangguhan penahanan),” ungkap Reza Gladys.

Selain memberikan respon terkait surat permohonan tersebut, wanita berusia 36 tahun itu pun memberikan tanggapan atas simpati yang muncul dari publik.

Sebagai informasi, publik memberikan empati pada Nikita terkait statusnya sebagai ibu tunggal dari tiga orang anak.

Dengan tegas Reza menyebut dirinya pun memiliki anak, tapi tidak mendapatkan perlakuan yang sama meski dirinya juga seorang ibu. “Saya juga punya anak,” tegas Reza.

Dokter Attaubah Respon Soal Permohonan Penangguhan Penahanan Nikita Mirzani

Terkait surat permohonan dari anak Laura Meizani, anak dari Nikita Mirzani, suami dari Reza, dokter Attaubah Mufid pun ikut memberikan respon.

Menurutnya, permohonan penangguhan merupakan hak dari keluarga. Dirinya dan Reza mempersilakan pihak Nikita Mirzani melakukan hal tersebut.

Lebih lanjut, dalam kesempatan itu, Reza juga sempat menyampaikan rasa terima kasihnya kepada pihak kepolisian Indonesia. Terutama Polda Metro Jaya atas penanganan yang cepat terhadap laporan yang ia ajukan.

Sementara itu, pihak kuasa hukum Reza Gladys, Julianus P. Sembiring, dengan tegas mengatakan pihaknya akan mengikuti seluruh proses hukum yang berlaku. Pihaknya pun akan menghormati seluruh putusan hukum.

Sebelumnya, Polda Metro Jaya telah menetapkan Nikita Mirzani dan Mail Syahputra sebagai tersangka kasus dugaan pemerasan sebesar Rp 5 miliar atas laporan dari Reza Gladys. Keduanya saat ini sedang dalam masa penahanan selama 20 hari kedepan.

Polda Metro Jaya pun sudah mengajukan pemanggilan keduanya pada 20 Februari 2025, tapi mereka mengajukan penundaan hingga 3 Maret 2025.

Baca Juga: Tanggapan Reza Gladys Usai Lolly Memohon Nikita Mirzani Tidak Ditahan

Usai melakukan pemeriksaan, Polda Metro Jaya akhirnya menahan Nikita dan Mail. Di hari yang sama, Laura Meizani atau Loly menulis dua surat, yakni surat permohonan agar sang ibu tak ditahan.

Kedua adalah surat jaminan atas nama Nikita Mirzani. Tanda tangan Lolly dan materai bahkan sudah tertera pada bagian permohonan penangguhan penahanan tersebut. (Revi/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Read Entire Article
Perayaan | Berita Rakyat | | |