Profil Laudya Cynthia Bella kembali menjadi sorotan usai mengungkap penyesalannya selama hidup baru-baru ini. Artis yang telah memutuskan untuk hijrah dan mundur dari industri hiburan tersebut, merasa tidak memanfaatkan waktunya dengan baik selama hidup.
Bella menyesal selama ini tidak mengisi hidupnya dengan banyak memperdalam ilmu agama dan mendekatkan diri kepada Sang Pencipta.
“Penyesalan… Pelajaran buat aku untuk aku nggak menyia-nyiakan waktu lagi,” kata Laudya Cynthia Bella dalam wawancara infotainment belum lama ini.
Baca Juga: Profil Ifan Seventeen, Penyanyi yang Kini Menjadi Dirut BUMN PT PFN
Kini, ia memilih untuk berbisnis dan meninggalkan dunia hiburan yang telah membesarkan namanya. Bahkan Instagram pribadinya yang telah mencapai puluhan juta pengikut dipegang oleh admin untuk promosi produknya. Mantan istri Engku Emran tersebut juga berjanji tidak akan mengulangi perbuatannya lagi untuk kedua kalinya.
“Pokoknya yang jelas, yang dulu sudah pernah aku lewati insya Allah nggak akan pernah aku lakuin lagi,” tambahnya.
Sebelum mundur dari dunia hiburan, nama Bella sudah lama menghiasi layar kaca di Indonesia. Untuk mengenal lebih dekat tentang sosok artis asal Bandung tersebut, simak profil artis Indonesia tersebut selengkapnya dalam artikel berikut ini!
Profil Laudya Cynthia Bella, Mantan Istri Engku Emran
Laudya Cynthia Bella merupakan artis kelahiran Bandung, 24 Februari 1988. Ia terkenal sebagai pemeran, model, dan penyanyi yang lahir dari pasangan Busyamin dan Neni S. Ayah Bella memiliki darah Minangkabau, sedangkan ibunya keturunan Sunda.
Bella menikah pada 8 September 2017 dengan Engku Emran Zainal Abidin, seorang pengusaha asal Malaysia melalui perkenalan yang cukup singkat. Setelah berulang kali gagal dalam percintaan, akhirnya Bella telah menemukan pendamping hidupnya tersebut.
Namun sayang, pernikahan keduanya tidak berlangsung lama, pada tahun 2020, Bella dan Emran resmi bercerai. Setelah bercerai, Bella semakin mendekatkan diri kepada Sang Pencipta dan lebih tertutup dari media.
Hingga akhirnya tersiar kabar kemundurannya dari dunia hiburan, melalui isyarat hilangnya semua foto-fotonya di Instagram.
Perjalanan Awal Karir
Profil Laudya Cynthia Bella mengawali karir di tahun 2002, saat mengikuti pemilihan majalah remaja “Kawanku” dan berhasil menjadi juara kedua. Kemudian setahun setelahnya, ia mulai merambah ke dunia sinetron dengan menjadi pemeran utama di Senandung Masa Puber Trans TV.
Dalam sinetron tersebut, Bella beradu akting dengan Raffi Ahmad yang kala itu juga sedang merintis karir di industri hiburan. Kesuksesan sinetron itu berhasil melambungkan nama seluruh pemain di dalamnya, termasuk Laudya Cynthia Bella.
Semenjak itu, ia banyak mendapat tawaran akting untuk bermain sinetron bahkan film layar lebar. Karena ingin fokus pada karirnya tersebut, pendidikan Bella hanya tamat sampai SMA dan tidak melanjutkan kuliah.
Puncak Kesuksesan Karir
Profil Laudya Cynthia Bella semakin terkenal luas di publik pada tahun 2004 saat bermain film perdananya. Artis cantik tersebut terpilih sebagai pemeran utama dalam film berjudul Virgin. Film ini sukses menjadi film Indonesia terlaris tahun 2004 dengan meraup 1,4 juta penonton.
Baca Juga: Profil Desy Ratnasari, Artis Senior yang Sedang Dekat dengan Ruben Onsu
Berkat aktingnya dalam film tersebut, Bella masuk nominasi Pemeran Utama Wanita Terbaik Festival Film Indonesia 2005. Kemudian, ia berhasil meraih gelar Aktris Utama Terpuji Festival Film Bandung 2005, dan memenangkan kategori Most Favourite Rising Star di MTV Indonesia Movie Awards 2005.
Setelah lulus SMA, Laudya Cynthia Bella memutuskan untuk fokus melanjutkan karirnya sebagai aktris. Kemudian, ia langsung bermain 2 judul film sekaligus pada tahun 2006 yaitu Berbagi Suami dan Lentera Merah. Di tahun yang sama, Bella juga berperan dalam beberapa judul sinetron seperti Juragan Jengkol dan Pengen Jadi Bintang.
Karirnya semakin bersinar saat terpilih menjadi anggota grup vokal Bukan Bintang Biasa (BBB) bentukan musisi Melly Goeslaw bersama Raffi Ahmad, Dimas Beck, Ayushita, dan Chelsea Olivia.
Tercatat sudah belasan film dan sinetron hingga kini yang pernah ia bintangi. Bahkan sebelum mundur, ia sempat berperan dalam film Surga yang Tak Dirindukan yang sukses besar di pasaran tahun 2015 dan 2017 (season 2).
Isyarat Mundur dari Dunia Hiburan
Profil Laudya Cynthia Bella semakin menjadi incaran publik kala dirinya mengisyaratkan mundur dari industri hiburan tanah air. Pada tahun 2022, usai bermain dalam film layar lebar berjudul “Buya Hamka”, Bella mengaku akan berhenti dari industri perfilman. Ia juga mengungkapkan niatnya untuk tidak lagi menjadi seorang artis.
“Mudah-mudahan karena InsyaAllah udah nggak ada film lagi. Mudah-mudahan ya Allah semoga istiqomah,” ucap Laudya Cynthia Bella pada sebuah cuplikan video YouTube Intens Investigasi, Selasa (2/8/2022).
Setelah memutuskan tidak lagi main film, Bella ingin serius dalam berbisnis. Hal tersebut ia ungkapkan karena selain aktif di dunia seni peran, ia telah membangun usaha bisnis hijab.
“Alhamdulillah masih ada L (nama merek bisnisnya) masih bisnis.” tambah Bella.
Baca Juga: Profil Velove Vexia, Artis Sinetron yang Melahirkan Anak Pertama
Demikian profil Laudya Cynthia Bella yang kini memutuskan untuk hijrah dan mundur dari industri hiburan. Kabar tersebut sepertinya bukan rumor belaka. Kini, tak terlihat lagi sosoknya di layar kaca bahkan di media sosial. Semua foto-fotonya di Instagram pribadinya telah dihapus dan berubah fungsi sebagai sarana promosi produk-produk jualannya. Semoga istiqomah ya, Bella! (R10/HR-Online)