harapanrakyat.com,- Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Jawa Barat menepis kabar pembangunan Jalan Tol Gedebage – Tasikmalaya – Cilacap (Getaci) hanya sampai Tasikmalaya. Jalan tol tersebut tetap sesuai rencana samai Cilacap.
Kepala Bappeda Jawa Barat, Dedi Mulyadi mengatakan, pembangunan Jalan Tol Getaci tetap sampai ke Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah. Ia menyebut, pembangunan Jalan Tol Getaci ini berlangsung secara bertahap, pada tahap pertama ini pembangunannya sampai Tasikmalaya.
Baca juga: Polisi Selidiki Dugaan TKI Asal Garut yang Terlantar di Arab Saudi
“Saya pikir bukan pemangkasan, tapi pembangunannya bertahap. Jadi bukan pemangkasan sampai Tasikmalaya. Itu tahap awal saja,” kata Dedi, Kamis (16/10/2025).
Koridor Prioritas Tol Getaci
Menurutnya, dalam pembangunan Jalan Tol Getaci ini terdapat sejumlah koridor prioritas. Sejumlah koridor prioritas dalam pembangunan Jalan Tol Getaci meliputi, Kota Bandung menuju Kabupaten Bandung, lalu Kabupaten Garut, Tasikmalaya, dan beberapa lainnya.
“Dalam proses pembangunan secara bertahap ini ada koridor prioritas seperti, dari Bandung ke Kabupaten Bandung, Garut, Tasikmalaya, dan seterusnya,” tuturnya.
Dedi berujar, alasan pembangunan Jalan Tol Getaci berlangsung secara bertahap karena memiliki investasi yang begitu besar yaitu, Rp56,2 Triliun sampai Kabupaten Cilacap.
Belum lagi terdapat pertimbangan bahwa Jalan Tol Getaci ini merupakan jalan tol pertama di Jawa Barat bagian selatan, yang notabene belum sebanding dengan jalan di bagian utara.
Sehingga, ada proses lelang ulang terhadap pembangunan Jalan Tol Getaci dengan pertimbangan untuk menarik investor.
“Ini kan pertama di Jawa Barat bagian selatan, investasinya juga besar. Jadi ada lelang baru agar menarik investor. Karena Jawa Barat bagian selatan tidak begitu tinggi daripada utara untuk hitungan bisnis,” ujarnya.
Sebagai informasi, pembangunan Jalan Tol Getaci ini merupakan salah satu Proyek Strategis Nasional (PSN) dari total 228. Pembangunannya pun yang tertuang dalam Peraturan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Nomor 16 Tahun 2025 tentang Perubahan Daftar PSN.
Sebenarnya, rencana pembangunan Jalan Tol Getaci sudah ada sedari 2020, tetapi berulang kali gagal lelang dan saat ini sedang ada peninjauan kembali untuk proses lelang ulang. Sedangkan, total investasi Jalan Tol Getaci dengan panjang 206,65 kilometer membutuhkan anggaran Rp56,2 triliun.
Pada tahap awal, pembangunan Jalan Tol Getaci terdapat pemangkasan hanya sampai Kabupaten Ciamis dengan panjang 108 kilometer serta biayanya menjadi Rp 37,64 triliun. Namun, untuk pembangunan Jalan Tol Getaci sampai Tasikmalaya belum diketahui berapa biayanya. (Reza/R6/HR-Online)